“Hanya sedikit orang di dunia
ini yang tahu, pohon pisang tidak akan pernah mati walau ditebas ribuan kali.
Ia akan terus tumbuh, merekahkan daun-daun baru. Lihatlah! Pohon ini akan
menumbuhkan pelepah daun barunya esok atau lusa. Karena itulah janji pohon
pisang. Ia tak akan pernah mati sebelum berbuah. Sekali ia berbuah, maka saat
kau tebas batangnya, akan matilah pohonnya. Akan layu lah akarnya.”
Begitulah seharusnya dongeng
kita. Berjanjilah tak akan pernah mati sebelum menyelesaikan guratan dongen
kita. Tidak akan. Sekali kita berhasil menyelesaikannya, maka tak masalah
kapanpun maut mau menjemput kita“ (Sang Penandai)
kutipan tadi saya nukil dari buku Bang Tere paling fantasional dibanding buku-buku lain yang beliau karyakan. kalau mungkin kamu penggemar beliau juga, kamu pasti akan menemukan banyak macam buku yang sarat dengn hidup sederhana, tokoh sempurna, anak nakal, sedih yang mengelu-elu, bahagia dalam keprihatinan dan makna-makna hidup yang disajikan dalam realita nyata. meski seringkali disajikan besertaan tokoh2 mendekati sempurna.
novel ini berbeda. meski membawa misi yang sama, novel ini terlalu fantasy, terlalu imajinatif untuk terjadi di kehidupan nyata. tidak apa. tetap saja banyak sekali pelajaran yang bisa kita ambil dari bukunya.
ukir dongeng kehidupanmu sendiri! jelas sekali Bang Tere ingin mengajak kita semua untuk mencetak sejarah. Abang sengaja berbicara tentang dongeng karena yang diajak bicara tidak hanya sejarawan, arkeolog, antropolog, dan olog2 lainnya.. kita semua berhak. tidak hanya sekedar menghargai sejarah nenek moyang kita lantas berkata "waw" tapi berpikirlah bagaiman anak cucu kita berkata "wooowoow" di depan foto-foto kita di perpustakaan negara.
dongeng kita itulah mimpi kita. berjanjilah akan selesaikan mimpi indahnya sebelum lonceng jam 12 berbunyi dan cinderella harus pergi. buatlah tekad kuat untuk menyelesaikan dongengmu tanpa harus ada snow white yang tertidur karena terlanjur memakan apelnya. beranilah membuat keputusan agar little mermaid tidak lekas menjadi buih lautan karena pangeran tidak tahu mereka saling menaruhkan hatinya masing2.
hidupilah hidupmu untuk dongen yang happy ending.
buat sendiri sejarahmu.
hiasilah buku biografimu.
matimu jangan kau sia-sia kan karena hidupmu yang terlenakan.
salam dongeng.
PESAN CINTA KISAH SANG PENANDAI
Perkenalkan, namanya Jim. Pemuda ramah lembut yang miskin nan tak berpendidikan ini tumbuh besar bersama talenta musiknya.
Yang sejak kecil amat percaya,
setiap kehidupan ditakdirkan memiliki satu cinta sejatinya. Sebenarnya sama
saja dengan hampir seluruh kalian juga memiliki cerita yang serupa. Hanya saja,
kisah ini menjadi berbeda ketika Jim tak kunjung menyadari bahwa cinta adalah kata
kerja. Dan sebagai kata kerja, jelas ia membutuhkan tindakan-tindakan,
bukan sekadar perasaan-perasaan.”